Jan 1, 2012

Agar Resolusi Tak Hanya Ilusi

2012 - Sumber: Google.co.id
Hari ini  Ahad, 1 Januari 2012. Hari pertama di tahun yang akan kita jalani sebanyak 12 bulan dan 365 hari ke depan. Sudahkah anda membuat resolusi untuk tahun ini? Yap, setiap menjelang pergantian tahun, beberapa di antara kita mencoba menuliskan harapan-harapannya di tahun mendatang. Sebenarnya, punya harapan, impian, boleh tiap hari, tiap jam, tiap menit, bahkan detik. Tapi momen tahun baru lebih pas untuk merinci apa saja yang hendak kita capai sepanjang tahun ini.

Lalu bagaimana agar resolusi yang telah kita buat itu bisa tercapai, tak hanya sekadar tulisan yang sama setiap tahunnya? Berikut beberapa hal agar kita (termasuk saya) tetap semangat dan konsisten untuk sukses mencapai resolusi.

Menulis Resolusi - Sumber: Google.co.id

1.      Buatlah resolusi yang detil dan spesifik
Daripada “Tahun depan harus lebih rajin baca buku”, lebih baik “Baca minimal 1 buku dalam waktu 1 minggu”. Harapan yang lebih detil, akan lebih mudah diwujudkan ketimbang resolusi yang mengambang. Susun strategi perbulan untuk mencapai target setahun. Misal: untuk mencapat target khatam Al-Qur’an minimal 3 kali dalam setahun, berarti Januari-April harus khatam sekali, Setiap Bulan harus selesai minimal 8 Juz.

2.       Realistis dan terukur
Perkirakan kemampuan diri. Jangan menulis resolusi yang secara logika kita tidak mampu melakukannya. Itu akan membuat kita malas, untuk melirik resolusi apa saja yang telah kita buat. Sia-sia kan?

3.       Fokus pada apa yang betul-betul ingin kita capai
Singkirkan resolusi yang terlalu muluk-muluk, buat resolusi yang betul-betul kita ingin dan butuh. Menulis 3-4 resolusi yang pada akhir tahun semuanya tercapai lebih baik dari pada menulis 20 resolusi yang semuanya gagal.

4.       Catat dan evaluasi setiap perkembangan yang kita dapat
Tuliskan dengan spesifik setiap perkembangan yang kita peroleh. Catat perubahan positif yang kita alami ketika hal tersebut kita capai. Sekali-kali, beri hadiah untuk diri sendiri atas keberhasilan itu, ini akan memperbaharui semangat kita, memberi kita energi dan motivasi baru.

5.       Optimis dan jangan mudah putus asa
Selalu berpikir positif bahwa resolusi yang kita buat pasti tercapai. Bergaullah dengan orang-orang yang punya tujuan yang sama agar bisa saling memberi semangat. 

6.       Ciptakan suasana yang mendukung
Ketika kita berniat untuk bangun shalat lail jam 3 subuh, pasang alarm agar kita lebih mudah terbangun, tidur lebih awal, jangan begadang, dan berdoa sebelum tidur agar diberi kemudahan untuk bangun pada pukul 03.00.

7.       Berdoa pada Zat Yang Maha Mengabulkan
Setiap usaha yang kita lakukan untuk mencapai target, harus selalu dibarengi dengan doa. Karena Allah berjanji akan mengabulkan setiap doa hambanya.

Tak ada yang tak mungkin. Mari memulai tahun 2012 dengan niat mengisi hari-hari dengan hal positif.

5 comments:

  1. mantap kakak..
    terima kasih tipsnya, mari jadikan 2012 lebih haik dari 2002
    #eh

    hihihi

    ReplyDelete
  2. @Daeng Ipul: Haik *sambil membungkuk* hihi.. makasih sudah berkunjung kakak :)

    @Syeikh Erwin: Makasih kakak :)

    ReplyDelete
  3. cuman bagiku, resolusi itu tidak hanya di pergantian tahun...
    #apology ...

    inie resolusiku;
    Resolusi 2012: meMaksimalkan Internet... (tinggalkan komen dsna kk)

    ReplyDelete
  4. @Kakak Ucheng: Makasih sudah berkunjung kakak :)

    ReplyDelete
  5. terima kasih atas sharingnya mas,
    jadi ingin membuat resolusi yang lebih detil di tahun 2013 nanti

    ReplyDelete

Terima kasih telah berkunjung dan berkomentar ke blog ini. Pastikan mengisi kolom nama dan url blog agar saya bisa berkunjung balik ke blog teman-teman semua :)

Oiya, diharapkan tidak mencantumkan link hidup di dalam kolom komentar ya. Jika terdapat link hidup dalam komentarnya, mohon maaf akan saya hapus. Harap maklum.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...